20 Cara Mengolah Lemon yang Tidak Kamu Ketahui Sebelumnya
Kita biasanya menggunakan lemon untuk meredakan sakit tenggorokkan yang kita alami dengan menambahkan beberapa bahan penyedap rasa. Tetapi sebenarnya, manfaat dari lemon ini sangat banyak dan tidak pernah kita tahu sebelumnya. Setelah melihat beberapa cara ini, dijamin kamu akan menyimpan lemon selamanya di dapurmu!
1 .Basahi kapas dengan perasan air lemon kemudian taruh di dalam lemari es untuk menghilangkan bau aneh di dalamnya.
2. Jus lemon bisa membantu untuk menjaga keseimbangan tekanan darah, meringankan kepala yang pusing dan mual-mual.
3. Lemon bisa membantu meringankan tekanan atau perasaan yang tidak enak. Ketika kamu kecapekan karena kerjaan, lemon dapat membantumu untuk menambah semangatmu lagi.
4. Talenan yang banyak bau aneh bisa kamu hilangkan dengan menggunakan lemon.
5. Lemon juga bisa membantu beberapa masalah pernapasan seperti dahak dan meringankan asma.
6. Lemon bisa membantu kita mengeluarkan berbagai zat racun dari urin yang kita keluarkan dan mengurangi peradangan di dalam tubuh kita.
7. Lemon adalah bahan antioksidan alami yang membantu mengurangi penuaan dini.
8. Taruh satu sendok perasan lemon di atas buah dan sayur untuk menghilangkan obat-obatan dan pestisida yang menempel.
9. Lemon mempunyai manfaat untuk membunuh bakteri. Jika tenggorokanmu mengalami peradangan dan tidak bisa diredakan dengan menggunakan air garam, kamu boleh mencoba menggunakan lemon yang masih hijau untuk mengobatinya.
10. Tong sampah sangat gampang mengeluarkan bau yang tidak enak, oleh karena itu pakai sisa dari potongan lemon ataupun kulit lemon yang ada dan taruh di bagian bawah dalam tong sampah, dan dijamin baunya akan menghilang seketika.
11. Kamu bisa meneteskan sedikit air lemon di atas apel yang seringkali setelah dipotong dan didiamkan beberapa saat akan menguning dengan sendirinya. Setelah didiamkan beberapa saat, apel tersebut akan kembali pada warna semula.
12. Makanan yang kita setiap hari bisa saja mengandung zat pengawet dan penyedap rasa yang bermacam-macam yang akhirnya mengendap di dalam tubuh dan darah kita. Pada saat seperti ini, coba konsumsi lemon untuk membersihkan zat-zat yang tidak berguna dalam tubuh dan membuat darah kita menjadi lebih bersih.
13. Lemon juga bisa membantu untuk menghentikan gusi berdarah dan mengurangi gigi berlubang.
14. Oleskan perasan lemon di atas flek hitam, kemudian bilas setelah 15 menit. Dengan begitu, kamu tidak perlu produk kecantikan apapun lagi untuk menghilangkan flek hitam tersebut.
15. Dengan perbandingan 1:3, campur air lemon dan air putih secara merata, kemudian pakai untuk mencuci rambutmu. Di bawah sinar matahari, rambut hitammu akan terlihat lebih bersinar.
16. Campurkan segelas air hangat dengan setengah lemon yang sudah diperas secara merata, lalu rendam kukumu selama 5 menit. Lalu gunakan kulit lemon tersebut untuk menggosok kukumu untuk membuat kukumu kelihatan lebih berkilau.
17. Berkumurlah dengan air lemon untuk menghilangkan bakteri di dalam mulut, dan dengan meminum air lemon, kamu bisa menyegarkan nafasmu.
18. Campurkan air lemon dengan baking soda, dan rendam pakaianmu di dalamnya. Cara seperti ini bisa membersihkan pakaian putihmu dan tidak akan merusak pakaianmu.
19. Jika kerah atau lengan bajumu kotor, kamu hanya perlu mencampurkan air bersih dan perasan air lemon dengan perbandingan 1:1 untuk menghilangkan noda yang membandel.
20. Bagi kamu yang memelihara kucing, kamu pasti bingung bagaimana cara menghilangkan bau yang sangat kencang dari kotoran kucing tersebut. Pada waktu seperti ini, kamu bisa meletakkan beberapa potongan lemon untuk menghilangkan bau tersebut.
Lemon benar-benar sangat bermanfaat!
Sumber artikel : http://www.cerpen.co.id - http://hello-pet.com
Posting Komentar
0 komentar
Hai Pembaca, silahkan berikan komentar terbaik anda tentang postingan ini Terima kasih...