0




Anda mungkin merasa bahwa dengan sembarang keramas, rambut Anda sudah bersih, padahal sebenarnya keramas juga adalah sebuah pengetahuan.
Bila tidak dicuci dengan benar, tidak hanya merusak rambut, juga akan menyebabkan kerusakan permanen pada kulit kepala, ini adalah alasan sebenarnya mengapa salon menyediakan pelayanan creambath, karena melindungi rambut itu sungguh penting!
Berikut adalah tindakan pencegahan, mulailah kebiasaan ini sejak dini.



1. Tidak menyisir rambut dan langsung keramas
Kulit kepala sangat penting bagi rambut. Sebelum keramas, gunakan sisir basah untuk menyisir rambut sehingga kotoran yang menempel pada permukaan kulit kepala menempel pada sisir, sehingga bisa membersihkan kulit kepala dan rambut di saat bersamaan. Untuk menghindari cedera pada kulit kepala, direkomendasikan memakai sisir bulat.


2. Saat rambut basah baru gunakan shampoo
Banyak orang langsung menggunakan shampoo seketika rambutnya basah, padahal begini justru membuat rambut tidak tercuci sampai bersih. Sebelum menggunakan shampoo, sebaiknya cuci rambut dan kulit kepala dengan air hangat selama lebih dari 1 menit, bisa membersihkan sekitar 70%-80% kotoran. Kemudian tuang shampoo di telapak tangan, tambahkan air, tambahi sedikit air untuk membuat busa, oleskan langsung pada rambut.
Begini baru rambut Anda akan tercuci dengan bersih!

3. Pakai kuku untuk menggaruk kulit kepala
Ada banyak kuman di kuku, hingga menyebabkan infeksi saat menggaruk kulit kepala.
Saat pakai shampoo, gunakan jarimu untuk memijat kulit kepala pelan-pelan, hingga bisa membersihkan kotoran dan juga ada efek pijatnya.


4. Pelembut rambut dioleskan sampai ke akar rambut
Saat keramas, pori kulit kepala akan terbuka, kalau pelembut rambut dioleskan ke bagian akar rambut, zat kimia di dalamnya akan mudah masuk dan menyumbat pori-pori.
Pelembut rambut dioleskan dari daerah telinga, ke arah ujung rambut, jangan sampai pelembut rambut terkena ke kulit kepala.

5. Tidak mencuci bersih produk pelembut rambut
Banyak orang berpikir bahwa residu pada rambut dapat membuatnya lebih lembut. Kenyataannya, sisa pelembut rambut ini mudah bercampur dengan debu dan menempel di kulit kepala, sehingga menyumbat folikel rambut. Oleh karena itu, bilas sampai berish lah pelembut rambutmu ya.



6. Tidur dalam keadaan rambut basah
Rambut saat basah, kutikula akan terbuka, rambut sangat rapuh pada saat ini, jangan terjadi gesekan.
Jika tidur di rambut semi basah-kering dapat menyebabkan penipisan lapisan tanduk, rambut menjadi kering.

7. Setelah keramas langsung keluar rumah
Hasil penelitian telah menemukan bahwa rambut akan menerima UV(ultraviolet)dua kali lebih banyak daripada yang diterima oleh wajah, membuat kutikula rambut mulai menipis dan mengelupas. Sehingga keluar rumah setelah keramas akan menyebabkan rambut mudah patah dan bercabang. Sebaiknya pakai topi atau payung untuk perlindungan terhadap UV.





Sumber artikel : http://www.cerpen.co.id - http://hello-pet.com

Posting Komentar

Hai Pembaca, silahkan berikan komentar terbaik anda tentang postingan ini Terima kasih...