Penasaran Mengapa Wanita Ini Mengoleskan Lipstick di Sekitar Matanya?
Banyak orang yang telah mencoba berbagai cara untuk menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata dan tidak berhasil. Sampai pada akhirnya, banyak orang yang memutuskan untuk menutupinya saja. Jangan mengira dengan menggunakan concealer mata sudah bisa menghilangkannya, jika kamu tidak ahli, yang ada kamu malah membuat lingkaran putih di bawah matamu.
Rasa-rasanya lingkaran putih terlihat lebih mengerikan daripada lingkaran hitam di bawah mata.
Vlogger Deepica Mutyala, seorang user di internet akhirnya menemukan satu cara yang unik untuk menutupi lingkaran hitam di bawah mata, yaitu dengan menggunakan lipstick berwarna merah keoranye-oranyean.
Pertama-tama oleskan lipstick tersebut pada daerah sekitar mata. Tebalkan olesan lipstick pada daerah lingkaran hitam mata.
Kamu juga bisa mengoleskan lipstick tersebut pada flek hitam, jerawat, bekas jerawat, ataupun bekas luka di wajahmu.
Kemudian oleskan satu lapis foundation pada wajahmu, dan tebalkan pada area yang berlipstick.
Lingkaran hitam pada mata hilang seketika!
Benar-benar sangat luar biasa. Ayo bagikan artikel untuk memberitahukan teman-temanmu!
Sumber artikel : http://www.cerpen.co.id - http://hello-pet.com
Posting Komentar
0 komentar
Hai Pembaca, silahkan berikan komentar terbaik anda tentang postingan ini Terima kasih...