Kalau kamu seorang wanita yang sudah punya pasangan, pasti sangat mudah untuk kamu berpikir pasanganmu sempurna atau tidak. Bisa jadi kamu dibutakan oleh yang namanya cinta semata. Padahal apakah kamu tahu kalau kalau antara laki laki dan seorang pria sejati itu sangat berbeda?
Laki laki hanya cocok untuk diajak jalan saja, tapi seorang pria sejati adalah pria yang pantas untuk kamu nikahi. Jangan sampai salah memilih antara laki laki dan pria sejati!
Buat para laki laki, kamu termasuk yang mana? Jangan sampai kamu dicampakkan wanita kamu gara gara termasuk di golongan yang salah ya!
Laki-laki yang kamu kencani hanya memiliki sedikit komitmen. Pengennya bersenang-senang tanpa ada status.
Pria yang akan kamu nikahi akan mengajakmu pergi nge-date dan jelas maunya apa sama kamu. Dia mau selalu bersama denganmu dan pengen tahu visimu apa.
Pria yang akan kamu nikahi akan mengajakmu pergi nge-date dan jelas maunya apa sama kamu. Dia mau selalu bersama denganmu dan pengen tahu visimu apa.
Laki-laki yang kamu kencani
akan mengatakan dia ga mau nikah atau punya anak, dan bakalan susah deh
mengubah pikirannya. Ini adalah sebuah tanda bahwa dia bukanlah yang
tepat.
Pria yang dapat kamu nikahi kemungkinan besar akan berubah pikirannya tentang pernikahan dan memiliki keluarga setelah bertemu denganmu.
Laki-laki yang kamu kencani fokus banget dengan sikapmu yang kurang baik, cepat tersinggung, dan memulai pertengkaran karena hal itu.
Pria yang akan kamu nikahi dapat
mengatasi sikapmu yang kurang baik dan bisa berbicara dengan nada yang
pas. Hal ini penting banget apalagi ketika kamu lagi ada masalah.
Laki-laki yang kamu kencani menyebutmu jahat dan mengejekmu untuk membuat dirinya merasa menang.
Pria yang akan kamu nikahi akan
berargumen secara dewasa. Dia tidak akan mengejekmu dengan
sebutan-sebutan yang menyakitkan ataupun menyakitimu separah apapun dia
marah.
Laki-laki yang kamu kencani terlalu peduli dengan penampilan, dan akan terus mengejekmu sampai kamu memenuhi standar yang dia buat.
Pria yang akan kamu nikahi akan
mengerti bahwa setiap manusia pernah melewati hari-hari yang
menyenangkan atau tidak, dan ia tidak akan menyakitimu atau sayangnya
tidak akan berkurang kalo kamu berat badannya naik turun atau rambutmu
lagi jelek hari ini.
Laki-laki yang kamu kencani
akan bilang “Maaf ya” cuma karena biar kamu ga marah lagi. Dia bilang
“I love you” cuma karena takut kehilanganmu, padahal dia bahkan ga
bener-bener sayang sama kamu.
Pria yang akan kamu nikahi akan
bilang “Maaf ya” karena memang dia mengakui kesalahan dia secara jujur,
tidak pernah bermaksud melukaimu dengan kata-katanya dan tindakannya.
Dia bilang “I love you” karena dia memang benar-benar sayang sama kamu,
dan pengen kamu merasa dicintai setiap saat.
Laki-laki yang kamu kencani
selalu ingin diurus sama kamu karena itulah yang ibunya lakukan buat
dia, dan itulah yang telah dilakukan perempuan-perempuan lain sebelum
kamu, dan dia gak bisa mengurus diri sendiri.
Pria yang akan kamu nikahi tahu
cara mengurus diri sendiri, bisa masak, bebersih, mencuci, dan
seterusnya, karena dia adalah pria dewasa. Ini hal yang penting, setiap
orang harus tahu cara mengurus diri sendiri sebelum mereka menikah.
Laki-laki yang kamu kencani tidak mau bertemu dengan temanmu karena dia cuma maunya sama kamu terus tiap saat.
Pria yang dapat kamu nikahi mau mendengar cerita tentang teman-temanmu, mau bertemu mereka, dan berkenalan dengan mereka.
Sumber artikel : http://www.cerpen.co.id - http://hello-pet.com
Posting Komentar
0 komentar
Hai Pembaca, silahkan berikan komentar terbaik anda tentang postingan ini Terima kasih...