0





Siapa sih yang tidak mengenal sosok pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un? Semua warga dunia, termasuk Indonesia tentu mengenal baik sosok yang satu ini. Bahkan, dirinya pernah dijadikan sebagai salah satu inspirasi sebuah karakter dalam film The Interview. Hmm, sosok Kim Jong un memang dikenal memiliki tubuh yang cukup tambun. Namun, baru-baru ini beredar sebuah foto yang menunjukkan sosok Kim Jong Un dalam kondisi tubuh yang kurus!


Sebuah media sosial yang bernama Pann, baru-baru ini memasang sebuah foto hasil editan aplikasi photoshop yang menunjukkan hasil jika Kim Jong Un berhasil menurunkan berat badannya. Secara mengejutkan, banyak netizen yang merespon positif dari hasil editan foto tersebut.


Banyak diantara netizen yang mengatakan bahwa Kim Jong Un versi ‘kurus’ ini berwajah tampan dan mirip dengan salah satu personel boyband Korea Selatan, yakni Chanyeol EXO. Namun ada juga diantara mereka yang mengatakan bahwa bukan berat badan yang harus dirubah oleh seorang Kim Jong Un, melainkan gaya rambutnya. Bagaimana menurut kalian?

Source: http://www.koreaboo.com/buzz/heres-how-kim-jong-un-might-look-if-he-lost-weight/







Sumber artikel : http://www.cerpen.co.id - http://hello-pet.com

Posting Komentar

Hai Pembaca, silahkan berikan komentar terbaik anda tentang postingan ini Terima kasih...