0





Ketika kalian berusia 11 tahun, hal apa yang biasa kalian lakukan? Atau, apakah kalian sudah pernah mencapai prestasi tertentu di usia tersebut? Biasanya, anak-anak di usia 11 tahun masih asyik bermain dengan teman-teman seusianya dan jika memang ia memiliki prestasi, biasanya prestasi tersebut berkisar juara kelas atau juara kompetisi tertentu yang diikutinya. Namun berbeda dengan yang dialami oleh bocah berusia 11 tahun bernama Tanishq Abraham.

Di usianya yang baru menginjak 11 tahun, Abraham sudah berhasil untuk menyabet tiga gelar sarjana sekaligus! Ia mendapatkan tiga gelar untuk bidang matematika, sains, dan bahasa dari American River College. Bagi kebanyakan orang yang mendengar hal ini, mereka pasti akan sangat terkejut. Namun bagi Abraham sendiri, hal yang diraihnya ini bukan suatu hal yang sangat spesial ataupun mengagumkan. Ia menganggap hal ini biasa saja.

Bocah asal Sacramento, California ini ternyata merupakan seorang anggota dari Mensa International, yakni sebuah asosiasi perkumpulan khusus bagi orang-orang dengan hasil tes IQ yang berada dalam nilai 2 persen terbaik di dunia. Bahkan yang lebih mengejutkan lagi ialah, Abraham sudah bergabung dengan asosiasi tersebut sejak ia berusia empat tahun! Abraham mulai memasuki bangku kuliah ketika ia berusia tujuh tahun, dan empat tahun setelahnya, ia berhasil menyelesaikan studinya di bidang matematika, sains, dan bahasa sekaligus.

Salah satu dosen Abraham, Steve Sterling, mengemukakan bahwa Abraham bisa menguasai konsep-konsep yang sulit dibandingkan mahasiswa lain yang pernah diajar olehnya. Bahkan menurut Sterling, kini Abraham sedang berencana untuk melanjutkan studinya di bidang kedokteran di University of California.

Namun, bagaimanapun juga, Abraham tetaplah seorang anak-anak, hingga kini ia masih memiliki hobi bermain game dengan saudara perempuannya. Hal yang menarik ialah, ketika ia wisuda, ia menuliskan sebuah kutipan milik Buzz Lightyear yang berbunyi; “To infinity and beyond” pada toga miliknya.

Sebarkan jika artikel ini menarik ya!





Sumber artikel : http://www.cerpen.co.id - http://hello-pet.com

Posting Komentar

Hai Pembaca, silahkan berikan komentar terbaik anda tentang postingan ini Terima kasih...