Oppo R7 Hanya Tersedia 1000 Unit Untuk Indonesia | Hello-pet
Setelah sudah lebih dari satu bulan, pasca peluncuran pertamanya yang diselenggarakan di Tiongkok, ponsel high-end besutan Oppo, smartphone R7 kini resmi dibuka pre-order secara internasional. Di Indonesia sendiri, R7 sudah dapat di pre-order sejak 17-24 Juni dan akan dikirim pada akhir bulan ini.
Harga pre-order R7 secara global tersebet dibanderol USD 400 atau sekitar Rp 5,2 jutaan dan R7 Plus dibanderol USD 480 atau sekitar Rp 6,2 jutaan.
Setelah melakukan pemesanan OPPO R7 pada masa pre-order, smartphone tersebut akan dikirimkan pada akhir Juni 2015. Sebelum dapat melakukan pre-order pada website ofanstore, Anda diwajibkan untuk melakukan registrasi terlebih dahulu untuk memiliki akun ofanstore.
Oppo R7 ini tersedia dalam pilihan warna silver dan gold. Dalam periode tertentu, Oppo akan memberikan bonus sepasang headset iLike Speed Metal gratis kepada mereka yang mengikuti pre-order R7.
Keunggulan Smartphone ini adalah kameranya yang menggunakan teknologi Flash Shoot yaitu teknologi fokus cepat perpaduan contrast autofocus (AF) dan Phase Detection Autofocus (PDAF) dan kombinasi yang menghasilkan kecepatan fokus dalam 0,1 detik. Dengan optimalisasi yang dilakukan Oppo, R7 hanya membutuhkan waktu 0.7 detik untuk siap digunakan. Lensanya sendiri bersertifikasi Schneider Kreuznach. Jadi buat kalian yang hobi berfoto, Smartphone ini merupakan pilihan yang tepat!
Inovasi OPPO dalam menciptakan smartphone hadir dalam penggunaan layar lengkung 2.5D dan kualitas bahan premium, allumunium alloy yang hampir menutupi keseluruhan body R7.
Tertarik membelinya? Sayang sekali karena masa pre Order sudah lewat, namun anda masih bisa membelinya di toko kesayangan dengan harga yang berbeda dibandingkan dengan pre Ordernya.
Sumber artikel : http://www.cerpen.co.id - http://hello-pet.com
Posting Komentar
0 komentar
Hai Pembaca, silahkan berikan komentar terbaik anda tentang postingan ini Terima kasih...