20 Orang Indonesia Beruntung Dapat Sepatu Kanye West! | Hello-pet
Wah, para penggemar sepatu pasti tau jelas nih tentang topik satu ini. Yeezy Boost adalah suatu nama sepatu dari Adidas yang dikeluarkan oleh Kanye West, seorang penyanyi terkenal asal Amerika. Pada 27 Juni (Sabtu) kemarin, sepatu edisi baru yang adalah Yeezy Boost 350 dikeluarkan secara mendunia oleh Adidas. Para penggemar Kanye dan para penggemar sepatu pun bersusah payah untuk mendapatkan saepatu satu ini, maklum, jumlah sepatu yang diproduksi memang benar-benar sedikit dan dibagi-bagi ke seluruh dunia.
Kebetulan, toko Goods Dept Indonesia di PIM (Pondok Indah Mall) mendapat jatah 20 pasang sepatu dari ukuran 6,5 sampai 12,5. Beratus-ratus orang pun berusaha sangat keras untuk mendapatkannya, baik untuk dipakai sendiri ataupun untuk dijual kembali, karena harganya yang bisa dinaikan sangat tinggi!
Harga asli dari sepatu ini sekitar 3,3 juta, dan untuk orag-orang yang menjual kembali, harganya diperkirakan bisa mencapai 12 juta atau lebih!! Maklum lah, orang-orang yang berhasil dapat sepatu ini hanyalah orang-orang yang beruntung. Mengapa begitu?
Ya, sistem dari penjualan sepatu ini adalah undian. Beberapa minggu sebelum sepatu ini diluncurkan, Goods Dept membuka sebuah undian dimana kita harus memasukan nama kita. Dari sekitar 400 orang lebih yang mendaftar, terundi 150 orang yang terplih untuk menghadiri acara pengundian 20 besar di hari Hnya di PIM. Ini dia 150 besarnya..
Nah, dari 150 besar itu, pada hari Sabtu kemarin diundi lagi 20 orang yang bisa mendapatkan sepatu Yeezy Boost 350 ini. Memang sih tidak gratis, tetap harus bayar, tapi at least kan jadi punya sepatunya hehehe. Syarat dari 20 besar yang terpilih adalah orang-orang tersebut harus hadir di acara pengundian, membawa ktp dan tiketnya, dan yang pastinya mau
Wah, sepatu ini memang benar-benar keren. Tidak heran, banyak banget orang yang mengejar mati-matian untuk mendapat sepatu ini. Baik yang dapat untuk dipakai, maupun dapat untuk dijual kembali, dua-duanya sama-sama untung! Selamat ya bagi kalian yang beruntung!
Sumber artikel : http://www.cerpen.co.id - http://hello-pet.com
Posting Komentar
0 komentar
Hai Pembaca, silahkan berikan komentar terbaik anda tentang postingan ini Terima kasih...