0





Bagi para wanita, make-up atau riasan wajah merupakan salah satu hal terpenting ketika memulai suatu aktivitas sehari-hari, terutama bagi mereka para pekerja kantoran. Namun, berapa lamakah waktu yang kalian habiskan untuk berdandan di pagi hari? apakah menghabiskan waktu hingga berjam-jam? Lain halnya dengan seorang remaja asal Korea ini, yang mampu menghabiskan waktu untuk berdandan dalam sebuah lift hanya dalam waktu 60 detik saja!

Lee Bada, adalah seorang remaja asal Korea Selatan yang duduk di bangku sekolah menengah. Setiap pagi, ibu dari Lee selalu mengecek apakah putrinya pergi ke sekolah dengan mengenakan make-up. Hal ini dilakukan oleh ibunya karena ia tidak ingin putrinya nanti terkena masalah di sekolah karena mengenakan make-up. Namun, berbeda dengan Lee, ia tetap bersikeras untuk berusaha tetap menggunakan make-up tanpa diketahui oleh sang ibu.

Maka inilah rahasia yang disimpan oleh Lee dari ibunya setiap pagi….


Ketika sang ibu mengantarnya menuju ke lift dan kembali lagi ke apartemennya, Lee memulai aksinya dengan mengaplikasikan maskara pada matanya.


Kemudian, di dalam lift, ia mulai mengaplikasikan lipstik, concealer untuk menyamarkan garis gelap di bawah matanya, eyeliner, dan sedikit eyeshadow.





Aksinya ini ditayangkan dalam sebuah reality show di stasiun televisi SBS di Korea Selatan yang berjudul Dongsangimong. Dalam acara tersebut, Lee mengatakan bahwa karena dirinya hidup di abad ke-21, dia merasa bahwa mengaplikasikan make-up setiap hari merupakan salah satu bentuk penghargaan diri dan perilaku yang baik.

Beberapa wanita mungkin seringkali mengalami kesulitan dalam mengaplikasikan maskara dan eyeliner meskipun mereka melakukannya di rumah. Namun, Lee dapat melakukan segalanya dalam sebuah lift yang bergerak dari lantai 4 dan hanya menghabiskan waktu 60 detik saja. Kira-kira, adakah diantara kalian yang mampu menandingi keterampilan dari Lee ini?

Sebarkan jika artikel ini menarik ya!





Sumber artikel : http://www.cerpen.co.id - http://hello-pet.com

Posting Komentar

Hai Pembaca, silahkan berikan komentar terbaik anda tentang postingan ini Terima kasih...